Wednesday, August 12, 2020

Soekarno bapak bangsa

Assalamualaikum wr wb,

Sobat2ku sekalian, semoga rahmat dan hidayah Allah swt senantiasa tercurah kepada kita semua.

Aku senang jumpa lagi dengan sobat2ku tercinta di Jendro Channel ini untuk saling berbagi, yang kali ini mengenai presiden Soekarno yg juga sebagai bapak bangsa.

Bapak bangsa Indonesia sering disebut sebagai The Founding Fathers adalah julukan bagi 68 orang tokoh Indonesia  (tidak disebutkan nama2 mereka, bagi sobat2 yg tahu tolong komen di bawah ya..). Mereka adalah insan yang memperjuangkan kemerdekaan bangsa Indonesia dari penjajahan  bangsa asing dan berperan dalam perumusan bentuk atau format negara yang akan dikelola setelah kemerdekaan. Mereka berasal dari berbagai macam latar belakang pendidikan, agama, daerah, dan suku/etnis yang ada di Indonesia.

Mereka dianggap sebagai manusia-manusia yang unggul dalam pemikiran, visi, dan intelektualisme. Berdasarkan ideologi, visi dan perjalanan sejarahnya, ada ahli yang mengelompokkan mereka menjadi empat, yaitu kelompok  Soekarno , Hatta, Soepomo, dan Mohammat Yamin.

Dr. Ir. H. Soekarno adalah bapak bangsa dan sekali gus Presiden pertama Republik Indonesia yang menjabat pada periode 1945–1967. Ia memainkan peranan penting dalam memerdekakan bangsa Indonesia dari penjajahan Belanda. Ia adalah Proklamator Kemerdekaan Indonesia yang terjadi pada tanggal 17 Agustus 1945. 

Beliau lahir 6 Juni 1901 di Surabaya dan wafat di Jakarta tanggal 21 Juni 1970.

Berikut ini cuplikan salah satu video pidato presiden Soekarno.


No comments:

Post a Comment